Example floating
Example floating
BeritaPemerintahan

Pelajar SD dan SMP di Kecamatan Bluto Ramaikan Karnaval HUT Ke-79 RI

451
×

Pelajar SD dan SMP di Kecamatan Bluto Ramaikan Karnaval HUT Ke-79 RI

Sebarkan artikel ini
Siswa-siswi SD dan SMP Saat Memakai Kostum Madura Ramaikan Karnaval HUT Ke-79 RI Sekecamatan Bluto Sumenep, Jawa Timur Senin 19 Agustus 2024.

SUMENEP, Suarapers.net – Perayaan HUT Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia dilakukan dengan berbagai cara, seperti di Kecamatan Bluto, para pelajar dari berbagai sekolah memeriahkannya lewat Karnaval Budaya yang mengangkat Tema Nusantara Baru, Indonesia Maju, Senin (19/08/2024).

Pantauan Suarapers.net Para pelajar mulai dari tingkat SD,dan SMP Bela Diri tampak ceria mengikuti karnaval meski harus berjalan kaki dibawah terik matahari.

Example 300x600

Para pelajar berkumpul dimulai dari Lapangan Kerapan Sapi kemudian berjalan melintasi di Jalan Raya Nasional Sumenep – Pamekasan, jalur hingga garis finish didepan Masjid Nurul Amin Bluto.

Aneka penampilan dari para pelajar mulai dari kelompok anika Adat Jawa yang dibawakan oleh beberapa sekolah, dan ada juga pelajar yang mengunakan baju sakera dengan berbagai motif Mira Putih Hitam khas madura.

Selain itu, ada juga peserta yang membawakan lagu kesenian tradisional yang diiringi musik saronin khas Madura dan drumband.

“Saya senang bisa menyaksikan karnaval yang ramai seperti ini, dan menjadi hiburan bagi kami warga Kecamtan Bluto, maskipun tahun kemaren belum ada acara seperti ini ,” ungkap Erlina, Warga Kecamatan Bluto.

 

Penulis : Ron

Editor : Frinanda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× How can I help you?